Ikuti Mastama, Mahasiswa STAIMAS Bergembira dan Belajar Banyak Hal

WONOGIRI–Sekolah Tinggi Agama Islam Mulia Astuti (STAIMAS) Wonogiri mengadakan agenda masa ta’aruf mahasiswa (Mastama) pada Senin, (21/8/2023).

Mastama merupakan salah satu bentuk kegiatan pengenalan bagi mahasiswa baru untuk mengenal lingkungan barunya, yaitu STAIMAS Wonogiri.

STAIMAS Wonogiri berharap dengan diadakannya kegiatan ini, mahasiswa baru dapat mengenal lebih jauh tentang kampusnya.

Sambutan selamat datang kepada para mahasiswa baru, diucapkan dengan hangat oleh Ketua STAIMAS Wonogiri, Atik Nurfatmawati, M.I.Kom. Atik berharap agar mereka bangga menjadi mahasiswa.

“Sebab, tidak semua orang, khususnya anak muda, memiliki akses untuk melanjutkan studi menggapai gelar sarjananya,” ujarnya.

Selain itu, sambutan juga diberikan oleh Waket III Bidang Kemahasiswaan, Sugiyanto, S.E., M.Si. Dalam sambutannya,ian dia memberi masukan kepada sebag peserta dan panitia yang kurang tepat waktu dalam hal kedatangan.

“Mindset yang demikian harus segera diubah, dengan kita menghargai waktu maka segala sesuatunya akan lebih disiplin dan terarah. Bangsa Indonesia ini besar, begitu pula dengan potensinya. Namun, kurangnya hanya satu, sering tidak tepat waktu” imbuhnya.

Kegiatan Mastama ini juga dimeriahkan dengan berbagai lomba yang dilengkapi dengan hadiah serta do0rprize guna menambah semangat partisipasi peserta.

Tak kalah unik, para peserta Mastama tahun ini juga mengenakan caping dalam seluruh rangkaian kegiatan.

Pengenaan caping ini dipilih oleh panitia karena identik perlengkapan yang sering dikenakan oleh petani Indonesia.

Panitia berharap dengan pengenaan caping ini mahasiswa baru bisa menghargai profesi petani yang pada kenyataannya sering dianggap sebagai profesi kelas bawah.

Bagaimana nasib kita tanpa petani?

Acara ini juga diselingi video motivasi dari Najwa Shihab kepada seluruh mahasiswa baru, yang diharapkan mampu menumbuhkan rasa syukur dan semangat pada diri masing-masing mahasiswa dalam merasakan bangku perkuliahan.

Mastama atau lebih umum dikenal sebagai ospek, di kampus STAIMAS nyatanya tidak semenyeramakan yang dibayangkan seluruh mahasiswa baru.

Terlihat pada lembar kesan dan pesan dari para mahasiswa baru, “Seru kak!! Kirain bakal semenakutkan pelantikan. Ternyata tidak”.

“Hari ini hari yang membahagiakan karena bertemu dengan kakak-kakak yang sabar dan ramah”.

“Kegiatannya seru, berjalan dengan baik. Semoga tahun depan bisa lebih seru dan baik lagi. Seluruh panitia juga ramah dan baik”.

Acara itu ditutup dengan pembagian hadiah, doorprize, dan foto bersama sebagai kenang-kenangan kepada seluruh mahasiswa baru bahwa mereka telah merasakan manisnya Mastama di hari itu.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *